Assalamualaikum warahmatullahi wabarakaatu.
Cuma mau sharing saja. Beberapa hari yang lalu, saya dimintai untuk mengisi sebuah materi tetang blog di salah satu organisasi ekstrakuriler di sebuah SMA di kota saya. Karena saat itu saya tidak memiliki sebuah kesibukan yang berarti saya pun mengiyakan. Maka mulailah saya menyusun sebuah presentasi. Karena saya kurang mendalami materi ini maka saya pun mencari referensi-referensi terkait materi yang saya akan materi. Saya mulai dari penjelasan website, blog dan kemudian perbedaan keduanya.
Berikut beberapa penjelasan website dan blog yang saya kutip dari beberapa sumber :
Berdasarkan beberapa sumber tersebut saya menarik sebuah kesimpulan bahwa Website adalah sebuah situs yang terdapat dalam WWW (World Wide Web) yang terdiri dari halaman-halaman situs . Sebuah website biasanya memberikan sebuah informasi suatu organisasi, atau perseorangan yang sifatnya statis ataupun dinamis. Ketika kita mengakses sebuah halaman website maka kita akan masuk kedalam halaman beranda (Home Page). Pada halaman beranda terdapat informasi-informasi umum dari website tersebut (misalnya kata sambutan pemilik organisasi tersebut) dan kita dapat mendapatkan informasi lain yang kita inginkan dengan membuka halaman lain yang saling berhubungan dengan link. Informasi pada setiap halaman bisa berupa data teks, data gambar diam ataupun bergerak, video, audio maupun gabungan dari seluruhnya.
Sementara blog adalah bagian dari website yang isi dari halaman tersebut memuat satu tema saja, misalnya tentang politik, dunia perfilman, dunia fashion dll. Pada blog, setiap artikel yang diterbitkan dapat dilakukan interaksi seperti memberikan komentar terkait artikel yang diterbitkan. Artikel pada blog dapat diterbitkan kapan pun dengan kata lain tergantung pemilik blog tersebut . Artikel dapat diupdate setiap saat berbeda dengan website yang beberapa informasi tidak perlu sering mengaupdate informasi didalamnya misalnya seperti alamat perusahaan, kontak perusahaan, atau profil perusahaan ( contoh kasus website perusahaan).
Demikian sedikit penjelasan tentang Website dan blog yang bisa saya simpulkan. Masih banyak rujukan yang bisa digunakan untuk mencari lebih jauh tentang perbedaan website dan blog. Lebih dan kurangnya mohon maaf. Terima kasih telah membaca. Sampai ketemu di artikel berikutnya. Wassalam
Comments
Post a Comment